10 Tips Berpakaian Cantik Bagi Wanita Yang Bertubuh Mungil - Pengetahuan Cepat

10 Tips Berpakaian Cantik Bagi Wanita Yang Bertubuh Mungil

Selain berat badan, wanita biasanya merasa bermasalah dengan tinggi badan. Sebagian wanita ada yang merasa kurang percaya diri karena tubuhnya pendek atau punya tubuh mungil. Ladies, tak ada yang salah dengan tubuh mungil atau badan Anda. Bahkan Anda tak perlu repot-repot mengikuti terapi khusus untuk meninggikan badan. Dengan trik-trik berpakaian tertentu, Anda bisa membuat figur tubuh Anda terlihat lebih tinggi atau setidaknya bisa terlihat lebih proporsional. dilansir dari berbagai sumber

Ada sejumlah tips dan trik yang bisa Anda pilih agar Anda bisa lebih percaya diri dengan tubuh mungil Anda. Tak perlu lagi marah atau sebal dengan kaki pendek yang Anda miliki atau tinggi tubuh yang tidak bisa setinggi model. Setiap wanita punya sisi cantiknya sendiri dan dengan pemilihan gaya busana yang tepat, Anda bisa tampil lebih percaya diri. Berikut 10 Tips Berpakaian Cantik Bagi Wanita Yang Bertubuh Mungil.


1. Pilih Flared Jeans


Celana jeans dengan bagian bawah yang lebih mengembang (flared jeans) bisa memberikan siluet tubuh yang lebih tinggi. Untuk hasil yang lebih cantik, Anda bisa memadukannya dengan blouse sepinggang dan ujung jeans yang sejajar dengan dasar hak sepatu Anda.


2. Pilih Sepatu Berujung Lancip

Sepatu Berujung Lancip

Untuk memberikan kesan kaki yang lebih panjang, kenakan sepatu yang berujung lancip. Sepatu berujung lancip ini bisa dipadukan dengan rok, celana, atau gaun yang Anda suka. Dan ini termasuk trik yang paling mudah untuk dilakukan. Kaki Anda pun bisa terlihat lebih ramping jika mengenakan sepatu berujung lancip. Sepatu berujung lancip ini tak harus yang memiliki hak tinggi (high heels), sepatu datar (flat shoes) yang berujung lancip juga bisa membuat Anda terlihat lebih tinggi dengan kaki yang lebih jenjang.


3. Pilih yang Pendek atau Panjang Sekalian

 kenakan gaun yang panjang hingga semata kaki

Sebaiknya hindari pemilihan baju yang memiliki panjang sedengkul atau selutut. Untuk tubuh mungil, pemilihan baju harus benar-benar ‘dipastikan’. Jika mau memakai gaun yang panjang, kenakan gaun yang panjang hingga semata kaki sekalian. Atau ingin bersantai di rumah dengan celana pendek, Anda bisa kenakan celana pendek di atas lutut sekalian.


4. Pilih Dominasi Satu Warna

Pilih Dominasi Satu Warna

Untuk menciptakan garis vertikal tubuh, pilih baju dengan satu dominasi warna yang sama. Tampilan monokrom bisa jadi salah satu pilihan paling aman untuk wanita bertubuh mungil.


5. Pilih Baju dengan Motif Garis Vertikal

Pilih Baju dengan Motif Garis Vertikal

Mudah saja, motif garis vertikal bisa menciptakan siluet memanjang. Dan ya bisa membuat tubuh Anda jadi terlihat lebih tinggi.


6. Kenakan Ikat Pinggang Kecil (Skinny Belt)

 Kenakan Ikat Pinggang Kecil (Skinny Belt)

Agar bisa mendapatkan proporsi pinggang yang proporsional, kenakan ikat pinggang kecil. Tanpa diet ketat, memakai baju yang dipadukan dengan ikat pinggang kecil bisa membuat tubuh Anda terlihat lebih langsing.


7. Lengkapi penampilanmu dengan tas berukuran kecil

 Lengkapi penampilanmu dengan tas berukuran kecil

Tas berukuran kecil dengan tali yang panjang akan sangat cocok digunakan oleh wanita bertubuh pendek. Sebaliknya, tas berukuran besar dengan tali yang pendek seperti jenis hobo dan tote bag tidak cocok untuk kamu gunakan, karena bentuknya yang besar akan menenggelamkan tubuh kamu yang pendek.


8. Perhatikan kerah baju

v-neck agar

Wanita yang memiliki bentuk tubuh pendek umumnya juga memiliki leher yang pendek. Nah untuk menyiasatinya, gunakanlah baju dengan model kerah yang rendah dan pendek seperti v-neck agar leher kamu terlihat lebih jenjang. Baju dengan model kerah bulat dan tinggi yang hampir menutupi leher akan menimbulkan kesan semakin pendek pada leher.


9. Gunakan Style High Waist


Membuat ilusi/kesan postur menjadi lebih tinggi adalah tentang proporsi. Menggunakan jin, celana atau rok bermodel high waisted akan membuat kesan pinggang lebih diatas dan menciptakan ilusi optik bahwa diri Anda memiliki tubub yang lebih tinggi dibanding yag sebenarnya.


10. Hindari baju yang terlalu besar

 Hindari baju yang terlalu besar

Jika kamu memiliki bentuk tubuh yang mungil, baju yang berukuran pas dibadan merupakan pilihan yang paling tepat. Baju yang berukuran terlalu besar justru akan membuat tubuh kamu tampak tenggelam sehingga membuat kamu terkesan lebih gemuk dan pendek.


Satu aspek penting lagi dalam berbusana adalah kenyamanan. Jika Anda sudah merasa nyaman dengan apa yang Anda pakai, maka rasa percaya diri untuk akan langsung muncul dengan sendirinya.
Share this article :

Post a Comment

 

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Copyright © Pengetahuan Cepat - Situs Yang Membahas Semua Informasi
powered by Blogger