Tips Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami - Pengetahuan Cepat

Tips Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami

 Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami
Banyak orang hampir stres memikirkan Bagaimana Cara Menghilangkan kutu Rambut. Kutu rambut hingga saat ini masih menjadi topik yang cukup populer yang mengganggu baik pada anak kecil hingga orang dewasa. Kutu yang selalu tinggal di kepala ini yang selalu menghisap darah pada kulit kepala dan mengakibatkan rasa gatal di kepala..

Nah sekarang kita akan membahas Bagaimana Cara Mengilangkan Kutu itu dari kepala atau rambut kita secara cepat dan alamani, Simak 




 Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami


Memangkas Rambut
Ini adalah cara termudah yang dapat anda lakukan, tapi jika anda bersedia siap untuk botak. Jika bagi anda tak masalah, pangkaslah rambut anda dirumah jangan ditempat pangkas rambut agar kutu anda tak terjangkiti kepada orang lain.

Bawang Merah
Sediakan 5 siung bawang merah, kupas dan parut. Parutan bawang merah ini dioleskan pada rambut dan kulit kepala secara merata. Ingat, harus benar-benar merata. Diamkan selama dua jam dan keramas menggunakan shampo untuk menghilangkan bau bawang.

Minyak Zaitun
Selain dapat menyuburkan rambut dan membuat rambut halus berkilau, minyak zaitun juga dapat digunakan untuk mengatasi kutu rambut. Cara dengan mengoleskan minyak zaitun pada rambut dan kulit kepala secara merata. Minyak zaitun dapat membuat kutu menjadi lemas dan mematikan telur-telur kutu yang menempel di rambut.

Minyak Kayu Putih Dan Jeruk Nipis
Minyak kayu putih tidak hanya digunakan untuk menghangatkan tubuh, tapi juga bisa digunakan untuk menghilangkan kutu rambut. Caranya, siapkan empat sendok makan minyak kayu putih dan satu buah jeruk nipis. Peras air jeruk nipis dan masukkan ke dalam 4 sendok makan minyak kayu putih, aduk rata. Oleskan ramuan ini ke rambut dan kulit kepala secara merata. Diamkan selama kurang lebih 2 jam, setelah itu cuci bersih dan keramas dengan shampo.

Minyak Kelapa
Minyak kelapa biasa digunakan untuk merawat rambut rontok dan rambut kering. Tapi bukan cuma itu, karena minyak kelapa juga bisa digunakan untuk membasmi kutu rambut. Oleskan minyak kelapa pada rambut dan kulit kepala sebelum tidur malam. Kemudian tutup dengan plastik atau shower-cap. Keesokan harinya, keramasi rambut seperti biasa.

Dengan Sisir Serit
Dengan sisir serit anda bisa menjerat atau mengambil kutu dari rambut secara mudah, karena hanya tinggal menyisirkan sisir serit kerambut saja, sisir ini mempunyai kerapatan yang  berbeda dengan sisir biasanya. Namun sisir ini memang tidak bisa menghilangkan kutu secara keseluruhan dan tuntas tapi bisa dijadikan alternative mengurangi kutu rambut anda.

Air cuka
Oleskan air cuka secara merata pada rambut dan kulit kepala. Air cuka bekerja dengan meresap ke dalam rambut dan merontokkan telur-telur kutu. Jika anda tidak tahan dengan bau cuka, Anda bisa mencampurnya dengan air terlebih dahulu.

Menggunakan Kapur Ajaib
Walaupun cara ini sudah bukan termasuk cara alami lagi, tapi cara ini termasuk cara yang cukup ampuh dan sangat cepat membasmi kutu rambut. Dipasaran sendiri sudah cukup banyak tersedia kapur ajaib atau kapur pembunuh serangga dengan berbagai merek tentunya. tinggal pilih saja yang anda inginkan.


TIPS
Nah, itu dia beberapa cara menghilangkan kutu rambut secara cepat dan alami. Pilih salah satu cara yang menurut anda mudah di lakukan di rumah..
Inti nya Kutu rambut itu bisa berpindah-pindah.. Usahakan jangan tidur di dekat orang yang mempunyai kutu rambut banyak karna dia bisa berpindah.
Semoga bermanfaat. 
Share this article :

+ komentar + 3 komentar

Saya menemukan sebuah cara dari acara DR OZ di televisi cara menghilangkan kutu rambut di kepala gan

9/24/2014

mantap bu thx info :)

12/06/2014

formula herbal untuk jenis shampoo dan spray herbal pemberantas kutu rambut yang aman, efektif dan praktis tinggal semprot, aman untuk balita dan Orang dewasa, dan beraroma wangi dan segar, info 08129552734, 7EDAD999, http://www.shampoomadu.web.id/

Post a Comment

 

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Pengetahuan Cepat

Copyright © Pengetahuan Cepat - Situs Yang Membahas Semua Informasi
powered by Blogger